Landing Page Di Sini

Tentang Kami

Daruttauhid Malang adalah pesantren yang berlandaskan Aqidah Ahlussunnah Wal Jama'ah Asy'ariyah, bermadzhabkan Syafi'i dan menganut Thariqah Ba'alawi. Pesantren ini menonjol dalam praktik bahasa Arab dan pembelajaran dasar-dasar disiplin ilmu agama yang dapat menunjang kelangsungan pembelajaran para santri baik di dalam negeri maupun luar negeri.

PROGRAM KAMI

Terdapat 6 program yang diselenggarakan untuk memaksimalkan pendidikan para santri

avatar
Madrasah Diniyah

Kegiatan belajar yang ditempuh selama 7 tahun, untuk memperkuat dasar-dasar keilmuan dalam Islam seperti: Fiqih, Nahwu, Shorof, Bahasa Arab, Aqidah, Akhlaq, Hadits, Siroh, Faroid, Tafsir, Ushul Fiqih, Ulumul Quran, Qowaid Fiqhiyah dan lain sebagainya.

avatar
Madrasah Tsanawiyah & Madrasah Aliyah

Pendidikan formal yang mengajarkan ilmu-ilmu umum dengan kekhasan agama Islam. MTs setara dengan SMP dan MA setara dengan SMA.

avatar
Madrasah Al-Quran

Program kerjasama dengan Pesantren Ilmu Al-Quran (PIQ) Singosari Malang dimana para santri mengajarkan membaca kalimat al-Quran secara talaqqi (metode menirukan bacaan per-kalimat) sehingga bisa mengucapkan huruf secara fasih dan membaca Al-Quran secara tartil.

avatar
Kuliah Subuh

Kajian rohani yang diampu langsung oleh Pengasuh atau Wakil Pengasuh setiap hari dari mulai setelah wirid subuh hingga terbit matahari.

avatar
Kelas Muroja`ah

Persiapan program/mengulang kembali pelajaran yang telah dipelajari di kelas. Agar memaksimalkan pelajaran berikutnya. Dilaksanakan di kelas-kelas masing-masing pada malam hari setelah kegiatan makan malam.

avatar
Tadrib Lughoh & Tamrin Khitobah

Tadrib Lughoh adalah kegiatan pembiasaan bahasa Arab sebagai bahasa percakapan di lingkungan pesantren. Tamrin Khitobah adalah kegiatan latihan berkhutbah yang dilakukan secara bergantian.

keyword

Misi Kami

Menguatkan aqidah, mengokohkan ilmu, membudayakan amal soleh dan menanamkan akhlakul karimah

keyword

Rencana Kami

Menyelenggarakan proses pendidikan yang bermutu, berorientasi pada pencapaian kompetensi berstandar nasional dan internasional

keyword

Visi Kami

Menghasilkan manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Allah, berbudi pekerti luhur, disiplin, mandiri, kreatif, produktif, & berorientasi pada masa depan

Fitur Pot By Label


Kolom

Pertanyaan Yang Sering Diajukan

Berikut ini beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan


Pondok Pesantren Daruttauhid berada di Kota Malang


Iya. Di Pondok Pesantren Daruttauhid ada lembaga Formal yaitu MTs dan MA Daruttauhid


Ya, kami sudah terakreditasi oleh BAN PDM.


Banyak yang melanjutkan ke Timur Tengah dan berbagai perguruan tinggi dalam negeri.

Unggulan kami adalah pembelajaran Bahasa Arab secara intensif.


Pondok kami menggabungkan kurikulum umum dan diniyah, berpadu antara tradisi salaf dan modernitas.


Ya, kami memiliki program tahfidz sebagai salah satu kegiatan unggulan.


Pendaftaran dapat dilakukan secara langsung di pondok atau melalui formulir online saat masa penerimaan santri baru.l

popup

Pembelajaran Nyata untuk Masa Depan Anak: Outing Class Kelas IX MTs Daruttauhid Malang

Pembelajaran Nyata untuk Masa Depan Anak: Outing Class Kelas IX MTs Daruttauhid Malang

Kota Malang, 12 Januari 2026, sebanyak 46 siswa kelas IX MTs Daruttauhid Malang mengikuti kegiatan outing class sebagai bagian dari pembelaj...
Pelatihan UKS Jadi Bukti Seriusnya Daruttauhid Malang Membina Santri Tangguh

Pelatihan UKS Jadi Bukti Seriusnya Daruttauhid Malang Membina Santri Tangguh

Kota Malang, 8 Januari 2026 — Pondok Pesantren Daruttauhid Malang menggelar kegiatan Pelatihan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) di aula pesantre...
Santri MTs Daruttauhid Terima Penghargaan di Hari Amal Bakti Kementrian Agama ke-80, Madrasah Buka Penerimaan Santri Baru

Santri MTs Daruttauhid Terima Penghargaan di Hari Amal Bakti Kementrian Agama ke-80, Madrasah Buka Penerimaan Santri Baru

Kota Malang, 3 Januari 2026 — Santri MTs Daruttauhid, Abdurrahman Ghurais, menghadiri upacara Kemenag Kota Malang dalam rangka Hari Amal Ba...
MA Daruttauhid Torehkan Prestasi — Mayoritas Santri Melampaui Rata-Rata Nasional

MA Daruttauhid Torehkan Prestasi — Mayoritas Santri Melampaui Rata-Rata Nasional

Pondok Pesantren Daruttauhid di Kota Malang menjadi salah satu lembaga pendidikan Islam yang aktif mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) ti...
Haflah Takrimiyah MTs & MA Daruttauhid: Menyemai Prestasi, Menyiapkan Generasi Berkarakter

Haflah Takrimiyah MTs & MA Daruttauhid: Menyemai Prestasi, Menyiapkan Generasi Berkarakter

Kota Malang, 21 Desember 2025 — MTs dan MA Daruttauhid menggelar Haflah Takrimiyah sebagai bentuk apresiasi terhadap prestasi santri dalam b...
Puncak Pekan Bahasa Arab Internasional Daruttauhid Malang Ditutup dengan Penampilan Juara

Puncak Pekan Bahasa Arab Internasional Daruttauhid Malang Ditutup dengan Penampilan Juara

Kota Malang, 18 Januari 2025 — Ma’had Daruttauhid Malang menggelar penutupan sekaligus puncak kegiatan Pekan Bahasa Arab Internasional denga...
Pondok Pesantren Daruttauhid Malang Gelar Talk Show Hari Bahasa Arab Internasional

Pondok Pesantren Daruttauhid Malang Gelar Talk Show Hari Bahasa Arab Internasional

Kota Malang, 18 Januari 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Bahasa Arab Internasional, Pondok Pesantren Daruttauhid Malang menggelar kegia...

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Cari Blog Ini